Saat menjelajahi sebuah pusat perbelanjaan seperti mall Green Pramuka Square, pastinya akan membuat perut kita mulai keroncongan. Ya, mall yang berada di kawasan Jakarta Pusat ini memang gudangnya kuliner lezat, karena ada banyak sekali restoran-restoran yang bisa kita pilih sesuka hati. Salah satunya adalah Breso Resto & Coffee, yang berada di lantai Ground Mall Green Pramuka Square. Adapun mengenai beberapa menu terbaiknya seperti di bawah ini :
Menu terbaik pertama di Breso Resto Mall Green Pramuka Square yang harus kamu coba, yakni berupa sop buntut. Ya, sesuai dengan namanya, hidangan yang satu ini berupa semangkuk sop buntut (ekor sapi) yang dibumbui kemudian digoreng. Setelah itu, ekor sapi yang telah digoreng tersebut akan dimasukkan kedalam kuah kaldu yang gurih dan bening. Tak hanya itu, kuah kaldu tersebut juga diberi irisn kentang, wortel, daun bawang, seledri, dan bawang goreng. Untuk menambahkan kelezatan cita rasanya, kamu pun bisa menambahkan sambal. Tentu saja menu yang satu ini sangat cocok dijadikan untuk santapan makan siang.
Selain sop buntut, nasi ayam penyet juga merupakan salah satu menu terbaik di Breso Resto yang tidak pernah sepi dari pembeli. Menu nasi ayam penyet ini terdiri dari nasi putih, sambal ikan teri kacang, ayam penyet, tahu goreng, tempe goreng, seladah, irisan mentimun, irisan tomat, dan sambal. Nasinya begitu pulen dan hangat, yang berpadu dengan kelezatan daging ayam penyetnya yang sangat lembut lho. Apalagi ditambah dengan sambal cabai dan sambal teri kacang, yang semakin akan membuat nafsu makanmu semakin bertambah.
Jika diartikan kedalam bahasa Indonesia, menu traditional fried rice ini berupa nasi kuning. 1 porsi dari menu traditional fried rice ini terdiri dari nasi kuning, telur ceplok, kerupuk, irisan tomat, irisan mentimun, bawang goreng, dan irisan kol. Selain cita rasanya yang lezat, porsinya pun terbilang cukup banyak. Bahkan yang lebih menariknya lagi, harga dari menu traditional fried rice ini sangat bersahabat dengan isi dompetmu lho.
Iga garang asem ini memiliki perpaduan rasa asam, gurih, dan agak manis yang begitu lezat. Daging iganya begitu lembut, yang akan membuat lidahmu bergoyang saat memakannya. Apalagi ditaburi dengan irisan daun bawang, yang semakin menambah kelezatan cita rasa dari iga garang asem tersebut.
Dimusim hujan yang dingin seperti sekarang ini, pasti bawaannya ingin ngemil yang hangat-hangat kan? Nah, tahu bakso Semarang inilah yang merupakan menu paling recommended di Breso Resto & Coffee. Ya, sesuai dengan namanya, menu tersebut berupa tahu goreng yang gurih dan lembut. Untuk menambah kenikmatan cita rasanya, tersedia saus kecap yang berpadu dengan irisan cabai rawit.
Menu terbaik berikutnya di Breso Resto & Coffee yang wajib kamu coba, yakni berupa lontong cap gomeh. Ya, menu yang satu ini merupakan perpaduan cita rasa lontong khas Indonesia dengan Chinese food.
Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mencobanya? Itulah beberapa menu terbaik di Breso Resto & Coffee mall Green Pramuka Square yang bisa kamu jumpai di Lt. Ground, Jl. Jend. A. Yani, No. 49, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.